RBCOM - Bursa transfer paruh kedua Super League 2025–2026 mulai memanas, terutama di papan atas klasemen. Persib Bandung, Borneo FC, dan Persija Jakarta sama-sama berada dalam jalur persaingan juara.
Namun, pendekatan ketiganya terlihat sangat berbeda. Di saat Persija dan Borneo FC aktif melakukan bongkar-pasang pemain, Persib justru menjadi satu-satunya tim papan atas yang belum mengumumkan rekrutan baru.
Kondisi ini membuat langkah Maung Bandung menjadi sorotan utama. Sebagai pemuncak klasemen sementara, Persib seolah memilih menahan diri dan mengandalkan stabilitas skuad yang sudah ada, berbeda dengan para pesaing yang mulai “tancap gas” di bursa transfer.
Baca Juga : Jelang Hadapi PSBS Biak, Tekad Berguinho Bikin Persib Makin Percaya Diri
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Persija Jakarta menjadi tim paling sibuk di antara tiga besar. Macan Kemayoran yang berada di peringkat ketiga dengan 35 poin dari 17 pertandingan sadar betul bahwa jarak dengan Borneo FC dan Persib masih bisa dikejar. Karena itu, manajemen Persija melakukan perombakan signifikan.
Persija sudah melepas lima pemain, termasuk empat pemain lokal dan satu pemain asing asal Brasil, Gustavo Franca.
Di sisi lain, mereka mendatangkan Fajar Fathurrahman dari Borneo FC serta Alaeddine Ajaraie dari NorthEast United.
Ajaraie sendiri bukan nama sembarangan karena berstatus top skor Liga Super India musim 2024–2025 dengan 23 gol dan tujuh assist.
Tak hanya itu, Persija juga dikabarkan tinggal selangkah lagi meresmikan gelandang naturalisasi timnas Indonesia, Ivar Jenner.
Namun, manajemen Persija masih memilih menutup rapat informasi tersebut. Direktur Persija, Mohamad Prapanca, menegaskan belum ada laporan resmi yang ia terima.
“Belum ada yang sampai ke meja saya,” kata Prapanca dikutip Republikbobotoh.com dari BolaSport.com.
Ia juga menjelaskan alasan personal terkait minimnya informasi yang ia dapatkan.
"Saya belum bertemu (Ivar), saya lagi ibadah umrah," jelasnya.
Jika transfer tersebut terealisasi, Persija akan memiliki dua pemain naturalisasi musim ini setelah sebelumnya mendatangkan Jordi Amat.
Sementara itu, Borneo FC Samarinda juga tak kalah aktif. Pesut Etam melepas Maicon Souza, pemain asal Brasil yang direkrut pada awal musim, dan secara cepat sang pemain bergabung dengan Semen Padang FC. Borneo FC juga kehilangan Fajar Fathurrahman yang hijrah ke Persija.
Namun, Borneo FC tidak tinggal diam. Klub asal Samarinda itu mendatangkan striker Mohammad Khanafi dengan status pinjaman dari Persik Kediri.
Pelatih Borneo FC, Fabio Lefundes, menegaskan timnya akan tetap aktif namun realistis dalam bursa transfer.
Baca Juga : Sempat Dirumorkan ke Bali United, Alfeandra Dewangga Tutup Pintu Keluar?
"Ya benar, kita harus juga pintar mengendalikan keputusan, dua kaki harus pijak tanah, kita harus pintar juga karena ini terkait budget juga, pokoknya pilihan utama kita bagaimana bisa ambil pemain terbaik, kedepan kita lihat apakah mampu membawa beberapa pemain," tutur Lefundes dikutip dari laman resmi klub.
Persib Masih Senyap
Di tengah agresivitas Persija dan Borneo FC, Persib Bandung justru menjadi teka-teki. Hingga kini, Persib belum mengumumkan satu pun pemain baru, meski sudah melepas Wiliam Marcilio serta meminjamkan Rezaldi dan Hamra Hehanussa ke Persik Kediri.
Pelatih Persib, Bojan Hodak, akhirnya memberi gambaran mengenai strategi klubnya. Ia memastikan akan ada pemain baru yang datang, namun jumlahnya sangat terbatas.
"Ada beberapa (pemain baru yang datang), tapi menurutku tidak akan banyak," kata Bojan Hodak saat ditanya soal pemain baru yang akan didatangkan Persib di paruh musim.
Menurut Bojan, posisi Persib sebagai tim terbaik di putaran pertama menjadi alasan kuat untuk tidak melakukan perombakan besar.
Baca Juga : Bojan Hodak Beri Bocoran Transfer Pemain Baru Persib pada Bursa Paruh Musim
"Sebenarnya kami adalah tim nomor satu putaran pertama, justru tim-tim yang di papan bawah yang mungkin akan melakukan banyak perubahan," ujarnya.
Meski begitu, rumor tetap mengiringi Persib. Sejumlah nama besar seperti Maarten Paes, Joey Pelupessy, hingga eks pemain PSG, Layvin Kurzawa, terus dikaitkan dengan Maung Bandung.
Kini, pertanyaan besar pun muncul: apakah Persib akan tetap bertahan dengan filosofi stabilitas, atau justru menyiapkan kejutan di detik-detik akhir bursa transfer paruh musim pada Februari nanti?****
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Daddy
Para pemain Persib dan Persija bersalaman menjelang kick off Super League 2025-2025 di Super League 2025/26, pada 11 Janauri 2026. (Adam Husein/RBCOM)