RBCOM - Persija Jakarta menatap laga besar melawan Persib Bandung dengan persiapan yang penuh tantangan.
Duel klasik yang akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (11/1/2026) pukul 15.30 WIB, datang di saat Macan Kemayoran masih belum sepenuhnya berada dalam kondisi ideal dari sisi komposisi pemain.
Sejumlah persoalan non-teknis dan fisik membuat Persija harus melakukan penyesuaian dalam beberapa pertandingan terakhir.
Meski demikian, tim tetap berusaha menjaga kesiapan mental dan taktik untuk menghadapi salah satu rival terberat di kompetisi.
Baca Juga : Bojan Hodak: Saya Tak Perlu Motivasi Pemain Jelang Duel Panas vs Persija
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Menjelang laga kontra Persib, Persija masih dibayangi absennya beberapa pemain penting. Fabio Calonego belum bisa diturunkan karena menjalani hukuman kartu merah yang disertai tambahan sanksi dua pertandingan dari Komite Disiplin (Komdis) PSSI.
Di sisi lain, Jordi Amat dan Emaxwell Souza juga belum mencapai kondisi kebugaran yang memungkinkan untuk tampil.
Situasi tersebut diperparah dengan masih adanya sanksi yang dijalani Ryo Matsumura serta proses pemulihan cedera Gustavo Almeida.
Kondisi ini membuat Persija kembali mengandalkan kedalaman skuad, terutama memaksimalkan opsi-opsi yang tersedia jelang pertandingan kontra Persib.
Energi Pemain Muda Jadi Modal Hadapi Persib
Meski dalam kondisi terbatas, Persija mendapatkan suntikan optimisme dari performa pemain muda pada laga sebelumnya melawan Persijap Jepara, 3 Januari 2026.
Dua pemain akademi, Arlyansyah Abdulmanan dan Aditya Warman, tampil impresif dan menjadi penentu kemenangan 2-0.
Baca Juga : Bojan Hodak Bicara Apa Adanya soal Persija: Tim Terkuat dan Paling Boros Musim Ini
Kontribusi keduanya menjadi sinyal positif jelang lawatan ke Bandung. Arly menunjukkan kecerdikan dalam membaca ruang sebelum menuntaskan peluang, sementara Aditya mencuri perhatian lewat keberanian melepas tembakan jarak jauh yang berbuah gol.
Menatap laga kontra Persib, Aditya mengaku siap memberikan kontribusi maksimal jika kembali dipercaya tampil.
“Kita tahu Persib adalah tim yang bagus dan kuat, apalagi berada di papan atas. Sebagai pemain, jika diberi menit bermain, saya akan melakukan yang terbaik untuk tim, tidak peduli siapa pun lawannya,” tutur Aditya dikutip dari laman resmi I.League.
Baca Juga : Terjerat Skorsing, Dua Pemain Ini Absen di Laga Persib vs Persija
Arly juga menyambut antusias peluang menghadapi Persib, meski ini menjadi pengalaman pertamanya melawan Maung Bandung di level tertinggi.
“Kalau dari saya, ini perdana bertemu Persib di BRI Super League. Saya belum tahu atmosfernya seperti apa. Kalau diberi kesempatan bermain, saya mau membuktikan kalau saya bisa bekerja keras,” tuntasnya.****
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Daddy
Dua pemain akademi, Arlyansyah Abdulmanan dan Aditya Warman, tampil impresif dan menjadi penentu kemenangan 2-0 atas Persijap. (I.Leagie)